Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Panduan Untuk Pria Agar Terlihat Keren Saat Menghadiri Acara Formal

Saat ini tidak sedikit pria kesulitan dalam memilih busana yang di kenakan untuk tampil formal;. Sebenarnya berpenampilan formal atau resmi untuk pria gak sulit-sulit amat kalau dibandingkan dengan wanita. Namun, meski mudah, nyatanya masih banyak sekalipria yang kebingungan bagaimana cara berpenampilan formal yang tepat sehingga bisa tampil keren.


Tidak usah khawatir, kalau kamu salah satu pria yang masih bingung dengan cara berpenampilan formal, berikut ada beberapa panduan untuk membuat penampilan formal kamu jadi lebih keren. Pastinya, buat kamu yang bekerja di kantoran atau ingin bertemu dengan client, rasanya nggak mau mengecewakan saat mereka bertemu denganmu ya. First impression itu kan penting, betul nggak? 

1. Memakai Kemeja Warna Putih Atau Warna Cerah.

Kemeja warna putih merupakan pilihan yang sangat aman untuk berpenampilan formal. Gak harus kemeja baru, kemeja putih yang sudah lama pun bisa kamu gunakan juga. Asalakan kemeja lama tersebut kamu rawat dengan baik. Jika kamu belum tahu cara merawat kemeja putih? maka kamu bisa membacanya "Cara Merawat Kemeja Putih" Pada masa sekarang menggunakan batik bisa jadi alternatif kalau kamu tidak suka dengan warna putih. Untuk tampil formal, kamu bisa menggunakan kemeja yang menjadi andalan banyak kaum pria. Pilihlah kemeja polos dengan warna netral, seperti putih atau cream. Bisa juga dengan warna-warna soft / pastel yang membuat dirimu terlihat keren

2. Memilih Ukuran Kemeja Yang Tepat


Kemeja yang kamu kenakan haruslah nyaman ketika dipakai, percuma modelnya keren dan bagus tapi ukurannya tidak sesuai dengan bentuk tubuh. Maka dari itu, untuk dapat berpenampilan formal, kamu juga  bisa memakai kemeja yang fit sama badan kamu. 

3. Mengancingkan Semua Kancing Pada Kemeja
Terlihat sepele sih, namun hal ini penting juga lho, Guys. Kalau kamu mau terlihat formal sekaligus juga rapih, kamu harus kancingkan semua kancing yang ada di kemeja kamu. Termasuk diantaranya kancing kecil yang sering ada di bagian tangan kemeja atau kerah kamu.

4. Pilihlah Celana Warna Gelap

Hindari pemilihan warna pastel pada event yang benar-benar formal karena warna tersebut kurang cocok. Kalau misalkan event-nya masih semi formal, kamu masih bisa menggunakan celana dengan warna-warna pastel.

5. Menyisir Rambut Dengan Rapi
Membiarkan ramput acak-acakan dalam acara resmi akan meberikan kesan bahwa anda kurang merawat diri anda.

6. Menggunakan Parfum
Dalam acara formal anda akan berdekatan dengan banyak orang. Bau harum dari tubuh anda akan membuat orang nyaman di dekat anda.

7. Memakai Jas


Supaya tampilanmu makin maksimal, jas bisa di gunakan untuk tampilan formalmu. Pilihlah material katun yang sangat cocok untuk beragam busana karena tidak mudah kusut dan adem saat di kenakan. Untuk kamu yang berjiwa sibuk, bisa pilih jas dengan warna gelap seperti hitam atau biru. Warna gelap cenderung memberikan kesan elegan dan bernilai eksekutif. Penting untuk kamu yang mondar mandir ketemu calon mitra usahamu.

8. Aksesoris Tambahan


Berbagai macam aksesoris tambahan, bisa kamu gunakan guys. Untuk dasi, cari dasi yang warnanya sepadan dengan kemeja atau celana yang kamu kenakan. Selain dasi, penting juga pergelangan tangan kamu bisa di lengkapi dengan jam tangan. Untuk jam tangan, sesuai dengan seleramu, mau yang pakai karet ataupun rantai, asal kamu pede menggunakannya tetap keren kok.

9. Sepatu


Sepatu jadi pamungkas buat tampilan formal kamu. Eitsss, untuk sepatu jangan pakai sepatu lari ya, mentang-mentang blog gue sering banget bahas lelarian (lupakan :p). Untuk kali ini, kamu bisa memilih sepatu dengan jenis pantofel. Sepatu pantofel pun banyak macam nya loh guys, bahkan pantofel untuk pria juga ada yang pakai heels (nggak mau kalah dari high heels wanita). Kalau saya, lebih suka pantofel dengan model tanpa tali, selain simple dan gampang banget buat lepas sepatu kalau sewaktu ke toilet ataupun mushola. Khusus pantofel nih guys, kamu bisa lihat berbagai mode dan koleksi sepatu pantofel terbaru disini.

Itulah beberapa panduan dan Tips Berpenampilan Formal Untuk Pria Semoga bermanfaat dan dapat membantu.buat kamu yang ingin berpenamfilan forma dan terlihat keren dan stylih.

Posting Komentar untuk "Panduan Untuk Pria Agar Terlihat Keren Saat Menghadiri Acara Formal"